fbpx

Februari 16

harga bensin dan parkir di eropa: liputan lengkap

0  Komentar

Harga bensin dan parkir di eropa

Harga bensin dan parkir bisa bikin hati runyam sewaktu liburan naik mobil di Eropa. Selain harganya yang mahal, harga bensin di Eropa naik turun seperti roller coaster.  Begitu juga dengan parkir, banyak zone dan harga yang berbeda tergantung jam kita memarkir kendaraan, dan lokasi parkir.

Tetapi, kabar baiknya, harga transportasi umum jauh lebih mahal daripada harga bensin dan biaya parkir.  Apalagi kalau kita jumlahnya lebih dari satu orang.


Baca: 5 rute perjalanan wisata di eropa yang wajib masuk bucket list kamu

isi bensin | harga bensin dan parkir di eropa
parkir di jalan | harga bensin dan parkir di eropa
circle k
pompa bensin | harga bensin dan parkir di eropa

harga bensin dan parkir di eropa | liputan+

#1 harga bensin: Apa saja yang perlu kita ketahui

Dibanding dengan harga bensin di Indonesia tentunya harga bensin di Eropa jauh lebih mahal.  Harganya berkisaran antara Rp. 19 000 / liter sampai dengan Rp. 28 000 / liter tergantung di negara mana kita berada.

Naik mobil keliling Eropa lebih murah

Tetapi jika mau dibandingkan dengan harga tiket kereta api; sebagai contoh harga tiket untuk 3 orang dewasa dari Hanover menuju Berlin selama 2 jam perjalanan harganya Eur 72.00.   Harga tersebut bisa mengisi penuh tangki bensin mobil ukuran sedang. 

Dan juga, jarak antara kota yang satu dengan yang lain tidak jauh di Eropa.  Jadi mungkin anda akan terkejut dengan Eur 72.00 banyak sekali objek wisata dan kota yang dapat di nikmati.

Mengisi bensin di Eropa mudah sekali, di benua ini hampir semua stasiun pengisian bahan bakar menerapkan layanan self-service.  Bahkan ada beberapa stasiun pengisian bahan bakar yang tidak di jaga.

Kartu kredit harus menggunakan chip dan punya kode PIN

Yang perlu di perhatikan adalah, hampir di semua negara Eropa, pembayaran dilakukan dengan kartu kredit.  Pastikan bahwa kartu kredit memiliki chip pengaman, dan anda hapal kode pin.

Di beberapa stasiun pengisian bahan bakar yang memiliki kios/toko, biasanya kita diberi pilihan untuk mengisi dulu, dan membayar di kasir, atau membayar langsung dengan kartu kredit di mesin yang tersedia.

Harga bensin tercantum dengan jelas di mesin pompa bensin.  Pastikan anda mengetahui jenis bahan bakar yang dibutuhkan.  Tanya kepada resepsionis di kantor penyewaan kendaraan pada saat mengambil kendaraan.

Bensin tanpa timbal

Bensin tanpa timbal (Unleaded/Bleifrei/Sans Plomb/Sin Plomo/Sem Chumbo) adalah jenis bahan bakar standard di Eropa, hampir semua kendaraan yang berbahan bakar bensin akan menggunakan jenis ini. 

Oktan 95 adalah standard untuk jenis bensin tanpa timbal, untuk super dan premium biasanya memiliki oktan 97 dan 98.

Di sebagian negara di Eropa barat atau utara, mulut pipa pompa bensin (dan loban pengisian bensin di kendaraan) berbeda antara jenis diesel dan bensin.  Juga warna penutup mulut pipa di bedakan, supaya tidak tertukar pada saat pengisian.  Tetap tidak semuanya seperti itu, jadi harus benar-benar memastikan kalau bahan bakar yang diisi ke kendaraan benar. 

Jangan sampai kehabisan bahan bakar di jalan

Satu hal lagi, mengisi bensin di jalan bebas hambatan biasanya lebih mahal daripada mengisi bensin di perkotaan.  Dan perhatikan jam buka, mesikipun biasanya stasiun pengisian bahan bakar di jalan bebas hambatan buka 24 jam.  Jadi lebih baik isi bensin dimana ada kesempatan, jangan sampai kehabisan bensin di jalan atau tengah malam.


Baca: ini yang perlu di ketahui sewaktu sewa mobil di eropa

harga bensin dan parkir di eropa | liputan+

#2. parkir: ini yang perlu di ketahui

Saran kami, parkir kendaraan di tempat yang tersedia.  Jangan menghalangi jalan keluar / masuk, dan tidak menghambat arus lalu lintas.

a. parkir di jalan

Pelajari arti warna-warni yang biasanya ada di trotoar jalan.  Contoh 2 buah garis kuning sejajar di sepanjang jalan (UK) berarti anda tidak boleh memarkir kendaraan di sana.  Setiap negara di Eropa memiliki aturan lokal yang mungkin berbeda dengan aturan negara Eropa lainnya.

Juga lihat rambu-rambu lalu-lintas di area tempat anda akan memarkir kendaraan.  Ada area khusus parkir untuk disable, ada area yang khusus untuk drop barang/penumpang, dan ada yang khusus kendaraan tertentu (truk barang, kendaraan diplomatik, dan lain sebagainya).

Di sebagian negara juga menerapkan maksimum waktu parkir (biasanya ditengah kota), dan mengharuskan untuk memasang kartu jam parkir – sebuah kartu yang memiliki petunjuk jam.

 

Kartu tersebut biasanya sudah tersedia di mobil sewa, atau dapat ditanyakan pada saat mengambil kendaraan.

Kalau tidak menemukan di mobil sewa, kartu ini bisa di beli di stasiun pengisian bahan bakar, dan harganya tidak mahal.

Atur jam parkir seusuai dengan waktu kedatangan, dan taruh di atas dashboard sehingga mudah dilihat dari luar, jika ada kontrol dari juru parkir.  Rambu lalu-lintas di situ biasanya memberi tahu maksimum waktu parkir gratis (bebas biaya parkir).

b. parkir di Garasi Parkir

Biasanya tempat parkir ini adanya di tengah-tengah kota, atau berada di gedung mall atau shopping center.  Banyak negara di eropa yang ingin memiliki jantung perkotaan yang bebas dari kendaraan, makanya gedung-gedung parkir di tengah kota sudah banyak yang berubah fungsinya.

Satu hal yang bisa di lakukan untuk menghemat biaya, adalah memarkir kendaraan tidak di tengah kota, tetapi di area di luar kota yang khusus.  Biasanya biaya parkirnya murah dan termasuk harga tiket masuk ke kota dengan kendaraan umum, atau biaya parkirnya gratis, dan biaya tiket bisnya tidak terlalu mahal.

c. parkir pada saat bermalam

Saran yang utama adalah untuk menanyakan kepada petugas hotel atau host jika bermalam menggunakan airbnb atau pelayanan sejenis, tempat yang aman untuk memarkir kendaraan.

Cari tempat parkir yang tidak jauh dari penginapan, cukup penerangan dan aman.  Jangan meninggalkan barang barang berharga dimobil, seperti kamera, laptop, GPS, dan lain-lain.


Baca: panduan lengkap cara mengendarai mobil di eropa

[convertkit form=2053767]

penutup

Harga bensin dan parkir di Eropa mungkin tidak semurah di Indonesia. Seperti yang telah dibahas diatas, jalan-jalan di Eropa pakai mobil bisa memangkas biaya perjalanan liburan, disamping lebih fleksibel.

Gunakan common sense pada saat memarkir kendaraan, ditengah kota berarti biaya yang dikeluarkan akan besar, dan juga biasanya kota-kota besar di Eropa menerapkan zona kota.  Ada pajak tambahan yang dikenakan untuk masuk ke dalam kota.

Mudah-mudahan tulisan diatas dapat menambah informasi dan memberikan inspirasi bagi yang ingin jalan-jalan di Eropa menggunakan kendaraan.

Tetap semangant dan selalu jaga jarak…

Team Liputan+


Tags


Berita Menarik Lainnya

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}

Bingung Hasil Foto pakai Smartphone Nggak Pernah Bagus?

Ikuti tips dan trik bagaimana memotret dengan smartphone

kursus memotret smartphone gratis
>