fbpx

November 5

Tips aman liburan ke luar negeri pasca pandemi

0  Komentar

Ini loh saran jika mau aman liburan ke luar negeri pasca pandemi

Jika mau aman liburan ke luar negeri pasca pandemi sebaiknya apa saja yang perlu di perhatikan? Banyak pertanyaan kepada kami tentang bagaimana agar liburan ke luar negeri pasca pandemi tetap mengesankan dan aman.  

Dimasa seperti saat ini, peraturan dapat berganti dalam hitungan hari.  Tips liburan aman ke luar negeri pasa pandemic ini dibuat sebagai panduan memudahkan dalam perencanaan perjalanan liburan ke luar negeri.  

Tentunya, kami tetap menganjurkan agar tetap memiliki akses ke informasi terkini, dan mematuhi peraturan yang dikeluarkan, baik dari pemerintah, maupun otoritas yang berwenang di daerah tujuan wisata.

Hal yang perlu menjadi perhatian dalam melakukan perjalanan ke luar negeri pasca pandemi adalah sebagai berikut

Mau aman kalau liburan ke luar negeri? Pahami dan pastikan syarat yang diminta oleh maskapai penerbangan telah di penuhi.

Pastikan sebelum keberangkatan untuk membaca peraturan yang dikeluarkan oleh maskapai penerbangan, masa berlaku PCR test, surat vaksinasi, dan lain-lain.  Biasanya perturan ini dapat di temukan di laman perusahaan maskapai penerbangan yang bersangkutan.

Hal ini juga termasuk penggunaan facemask (termasuk kriteria facemask yang di ijinkan), penutup muka (Face Cover), dan lain-lain.

Mau lancar dan aman ketika berkunjung ke suatu negara? Pastikan semua persyaratan -persyaratan ini dipenuhi.

Selain visa kunjungan (jika dibutuhkan), pastikan bahwa semua kriteria yang diwajibkan seperti jenis vaksinasi yang di akui di negara tersebut, dokumentasi vaksinasi atau surat keterangan bebas Covid yang dibutuhkan, dan lain-lain.

Info persyaratan dapat di dapat di perwakilan negara tersebut (Kedutaan atau kantor perwakilan), dan juga dapat di baca dari laman-laman di bawah ini:

Mau aman liburan ke luar negeri

Photographer George Pak, Pexel.com

Adalah merupakan kewajiban dari wisatawan itu sendiri untuk memastikan seluruh persyaratan yang diperlukan untuk masuk ke suatu negara sudah dipenuhi. 

Perhatikan aspek ini, jika mau aman liburan ke luar negeri pasca pandemi.

Selain peraturan diatas, ada beberapa hal yang harus diperhatikan pada saat melakukan perjalanan keluar negeri.  Hal ini bisa berdampak langsung terhadap biaya yang akan dikeluarkan, diantaranya adalah:

Masa Karantina yang disyaratkan sebelum keberangkatan, dan/atau pada saat berada di daerah tujuan (destinasi).

Masa karantina di negara tujuan berpengaruh tidak saja pada biaya perjalanan, tetapi juga lama liburan.  Dapat dibayangkan lama masa karantina jika memiliki rencana mengunjungi lebih dari satu negara.

Cakupan Asuransi Perjalanan 

Pastikan bahwa asuransi perjanalan memiliki cakupan pertanggungan yang baik.  Biasanya asuransi perjalanan berlaku sesuai dengan himbauan perjalanan (Travel Warning) yang di keluarkan oleh Pemerintah Indonesia.

Jangan sekali kali mengambil resiko untuk mengunjungi suatu negara atau wilayah yang tidak dianjurkan (dalam Travel Warning tersebut).  Biasanya, asuransi perjalanan tidak berlaku.

Travel Warning tersebut dapat di temukan di laman Kementrian Luar Negeri, atau Safetravel (https://safetravel.id/) - Safe Travel dibuat dan dikembangkan oleh Kementerian Luar Negeri RI. Aplikasi ini berisi informasi praktis yang diperlukan oleh warga negara Indonesia (WNI)

Saran dan tips lainnya agar liburan ke luar negeri tetap seru, lancar dan aman

Jangan lupa untuk memperhatikan saran dan tips dibawah ini sewaktu berada di negara tujuan wisata:

liburan ke luar negeri pasca pandemi penginapan

Photographer George PakPexel.com

Penginapan Di Luar Negeri

Pilih penginapan yang menjalankan prosedur Kesehatan dengan baik.  Walau bukan jaminan, tetapi paling tidak ada prosedur pencegahan penyebaran yang dijalankan oleh penginapan tersebut.

liburan ke luar negeri pasca pandemi public transport

Photographer George PakPexel.com

Kendaraan Umum

Pastikan untuk mengikuti peraturan yang dikeluarkan oleh otoritas setempat.  Seperti jumlah yang di ijinkan untuk berada didalam kendaraan (Taksi misalnya), persyaratan yang dibutuhkan jika memilih moda kereta api, dan lain-lain.

liburan ke luar negeri pasca pandemi rumah makan

Rumah Makan

Ada peraturan di negara tertentu yang mewajibkan pengunjung restoran untuk menunjukan bukti vaksinasi, atau keterangan bebas COVID.

Pastikan untuk menyiapkan persyaratan tersebut.  Peraturan ini dapat di tanyakan kepada petugas (reservation dept) di tempat menginap, atau paling tidak mereka bisa membatu untuk mendapatkan peraturan tersebut.

Hindari  Kerumunan

Tetap menjaga jarak, hindari kerumunan.  Walau sudah menggunakan facemask, tetapi resiko tertular tetap ada.  Langkah yang paling aman adalah dengan menghindari kerumunan.  Salah satu himbauan adalah dengan melakukan kegiatan di area terbuka, tidak selalu harus berada didalam ruangan.

Jaga  Kesehatan

Menjaga Kesehatan dengan beristirahat yang cukup, tetap melakukan olah raga, dan mengkonsumsi makanan yang sehat agar stamina tubuh tetap terjaga.

Kesimpulan bagaimana agar liburan tetap aman

Melakukan perjalanan keluar negeri masih dapat dilakukan pada saat ini.  Tentunya, ada langkah dan perhatian ekstra yang perlu dilakukan agar tetap dapat menikmati liburan.  Yang terpenting adalah memperhatikan dan memiliki akses ke informasi dan peraturan terkini, jaga prosedur Kesehatan, dan mengikuti himbauan yang dikeluarkan oleh pemerintah setempat.

So, tetap semangat, jaga Kesehatan, dan jangan lupa untuk tetap menjaga jarak.

Team Liputan+


Tags


Berita Menarik Lainnya

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}

Bingung Hasil Foto pakai Smartphone Nggak Pernah Bagus?

Ikuti tips dan trik bagaimana memotret dengan smartphone

kursus memotret smartphone gratis
>