Panduan Lengkap trip liburan ke Belanda. Memikirkan liburan ke Belanda pasti yang ada dalam pikiran kita tidak lepas dari klompen kayu, keju, dan bunga tulip. Tetapi Belanda menawarkan banyak aktifitas liburan dan tempat tempat menarik lainnya yang bisa di kunjungi.
Kami harap artikel ini dapat membantu perencanaan liburan ke Belanda, dan membuat liburan ke Belanda jadi lebih nyaman dan maksimal.
Klook.comSemua yang perlu di ketahui tentang trip liburan di Belanda.
Apakah Orang Belanda Bisa Berbahasa Inggris?
Ya, nggak perlu kawatir, kebanyakan orang Belanda bisa berbahasa Inggris. Malah banyak juga yang bisa berbicara dengan Bahasa Indonesia – jadi jangan ngomogin orang ya, siapa tahu mereka ngerti…
Mata Uang Apa Yang Di Gunakan Di Belanda?
Di Belanda, mereka menggunakan mata uang Euro
Apakah Warga Negara Indonesia Membutuhkan Visa Untuk Ke Belanda?
Pada saat artikel ini di tulis, warga negara Indonesia membutuhkan visa untuk ke Belanda. Karena Belanda merupakan bagian dari negara persekutuan Uni Eropa, maka visa Schengen berlaku untuk Belanda. Ini syarat dan ketentuan untuk membuat visa schengen.
Di Belanda Ada Restoran Halal Nggak?
Kalau di Amsterdam, ada banyak restoran Indonesia yang menyajikan masakan halal. Sedangka di luar Amsterdam, biasanya di kota kota besar seperti Den Haag, Rotterdam, bisa ditemui restoran Indonesia atau restoran timur tengah yang menyajikan menu menu halal.
Kapan Waktu Terbaik Liburan Ke Belanda?
Belanda merupakan negara empat musim. Masing masing musim memiliki daya tarik tersendiri. Tergantung mood dan ketertarikan masing masing orang. Belanda, sebagai salah satu pintu masuk Eropa, menawarkan banyak atraksi.
Musim Semi:
Musim semi di Belanda biasanya dapat di artikan dengan bunga tulip. Akhir April kemungkinan adalah waktu yang tepat untuk berkunjung ke Belanda di musim semi. Bunga-bunga sudah mulai berkembang. Bagi yang alergi denga serbuk sari (Pollen Alergy) akhir bulan Mei merupakan bulan yang baik untuk mengunjungi Belanda. Kadar serbuk sari di udara sudah agak berkurang.
Musim Panas:
Musim panas adalah musim yang padat pengunjung. Sebagai salah satu negara destinasi terpopuler di Eropa, banyak turis yang memadati atraksi atraksi dan tempat tempat wisata di Belanda. Disarankan, jika bisa memilih waktu libur yang fleksiblel, pilihlah bulan Agustus untuk berkunjung ke Belanda. Bulan Agustus merupakan akhir dari masa liburan sekolah di Eropa. Dan bulan Agustus biasanya waktu di mana banyak festival di gelar di berbagai kota di Belanda.
Musim Gugur:
Bagi banyak orang, musim gugur adalah merupakan musim yang tepat untuk berkunjung ke Belanda. Warna daun yang mulai berubah, udara yang sejuk dan tidak terlalu panas menyengat seperti di musim panas, merupakan daya tarik tersendiri. Bulan Oktober merupakan bulan yang tepat jika ingin mengunjungi Belanda di Musim gugur.
Musim Dingin:
Membayangkan duduk di perapian sambal menikmati susu coklat panas sambil menggumi turunnya salju dari jendela merupakan impian banyak orang. Suasana sempurna seperti itu akan sulit didapat saat ini di Belanda. Tapi melihat hiasan lampu di sepanjang jalan Damrak, shopping distrik di Amsterdam, akan tetap memukau. Berhenti di kedai kopi, menikmati kopi panas, sambil mencicipi roti panekuk yang manis atau bitterballen yang hangat adalah sesuatu pengalaman tersendiri. Pertengahan Januari sampai awal February merupakan waktu yang tepat untuk mengunjungi Belanda di musim dingin. Jika beruntung, mungkin bisa melihat salju dan melihat orang bermain Ice Skatting di kanal kanal Amsterdam.
Berapa biaya liburan ke belanda
Menghitung biaya liburan ke Belanda tidak mudah. Karena memang tergantung dari selera dan tipe orang yang berlibur. Pada prinsipnya, Belanda menawarkan beragam jenis kategori bagi masing masing tipe wisatawan. Jadi tidak ada jawaban yang benar atau salah, semuanya tergantung masing masing pribadi atau individu.
Komponen biaya dapat di bagi menjadi seperti berikut:
liburan ke Belanda : Biaya tiket pesawat ke belanda
Biaya tiket pesawat merupakan komponen yang tidak dapat di hilangkan (kecuali kalau kamu memiliki pesawat pribadi). Tergantung dari airlines, dan kapan waktu keberangkatan. Harga tiket pesawat ke Belanda berkisaran antara 8 Juta rupiah sampai dengan 15 juta rupiah per orang.
Cara lain untuk mendapatkan harga tiket termurah adalah dengan membandingkan beberapa situs online.
Favorit kami adalah:
- Skyscanner
- Momondo
- Trip.com
Sedangkan cara yang sedikit traditional adalah menghubungi agen perjalanan langsung, dan mendapatkan penawaran dari agen tersebut.
Ini tips dan saran untuk memilih agen perjalanan.
Agen IATA
Pastikan bahwa agen perjalanan tersebut merupakan perusahaan perjalanan yang di akreditasi oleh ASITA (Asossication Indonesia Travel Agent), dan merupakan agen IATA. Artinya agen tersebut memiliki sistem yang terhubung dengan sistem perusahaan penerbangan dan boleh menerbitkan tiket. Jika agen tersebut bukan agen IATA, artinya mereka harus mengambil dari agen IATA dan biasanya harganya lebih mahal.
Lihat Destinasi Wisata yang ditawarkan
Lihat di situs online agen tersebut, atau media cetak, destinasi pariwisata mana yang banyak mereka jual. Jadi kalau agen tersebut banyak menjual destinasi pariwisata Asia, kemungkinan besar mereka memiliki harga kontrak yang baik dengan perusahaan penerbangan untuk tujuan wisata di Asia.
Jadi jika menanyakan harga penawaran ke Eropa, mungkin harganya tidak sebaik harga tiket ke Asia.
Psst… Gunakan alat ini, untuk melihat harga tiket pesawat
Biasanya kami menggunakan alat ini untuk dapat mempunyai gambaran tentang harga net dari perusahaan penerbangan. Dan dengan alat ini juga ada fitur yang namanya Fare Construction (Bagaimana harga tiket pesawat di buat) sehingga fare tersebut dapat di forward ke agen perjalanan agar mereka dapat merekonstruksi harga tersebut.
Tidak bisa memesan atau membeli tiket di situs ini. Dan tidak semua agen dapat memberikan harga yang sama. Tetapi paling tidak, kamu tahu harga dan komponen biaya didalamnya. Sistem ini, dibuat pada awalnya untuk mensupport produk google flight search.
liburan ke belanda : Biaya penginapan di belanda
Setelah biaya tiket pesawat ke Belanda, salah satu komponen biaya yang penting adalah biaya penginapan. Tidak semua orang mempunyai teman / saudara di Belanda, jika memiliki teman / saudara tentunya biaya ini bisa di hilangkan (jika saudara / teman bersedia rumahnya di tempati pada waktu berlibur)
Sekedar saran saja, lebih baik menanyakan ke teman / saudara apakah kamu perlu memberikan kontribusi (biaya) pada saat menginap di sana. Karena biasanya jumlah pemakaian air dan listrik (gas) bertambah. Yah, paling tidak ikut serta membeli bahan makanan, atau mentraktir makan pemilik rumah.
Ok, berapa biaya penginapan di Belanda. Tergantung, mau menginap di mana tentunya. Saat ini mudah sekali untuk melihat dan membandingkan penawaran dari berbagai hotel, dan juga penginapan private seperti apartement yang disewakan atau kamar yang bisa di sewa.
Situs seperti booking.com, agoda.com, dan situs pembanding seperti trivago.com atau airbnb.com sudah bukan merupakan hal yang asing lagi.
Saran dan tips Mencari Penginapan Murah Di belanda
Biaya penginapan yang berada di tengah kota biasanya mahal sekali. Beberapa orang memiliki argumen bahwa dengan tinggal di tengah kota berarti biaya transportasi (tiket bis/tram) bisa di irit. Well, bisa iya dan tidak, tetapi dari pengalaman, biaya tersebut biasanya tetap ada. Kamu tidak mau jalan keliling Jakarta kan?
Hal yang sama juga akan di alami di luar negeri, Amsterdam misalnya, juga tidak kecil. Jadi pikirkan baik baik, apalagi kalau ada peserta yang sudah sepuh, atau membawa anak kecil.
Lebih baik, cari penginapan yang agak di pinggir kota, dan memiliki hubungan transportasi yang baik ke dalam kota. Biasanya lebih murah dan kemungkinan fasilitas yang didapat lebih baik dari yang ada di dalam kota walau harganya sama (Kamar lebih besar, termasuk sarapan, dll.)
liburan ke belanda : Biaya Transportasi di belanda
Ada beberapa cara untuk menghemat biaya transportasi. Salah satunya adalah membeli city card dimana kartu tersebut berlaku untuk perjalanan di dalam kota (Bus dan Tram) selama waktu yang di tentukan (1 s/d 3 hari misalnya).
Kartu ini bisa di peroleh di hotel reception, atau bisa di beli secara online di sini. Pemesanan akan ditukar dengan kartu fisik di tempat yang telah di tentukan, dan bisa diaktifkan di sana
Cara lain adalah dengan menyewa sepeda, atau menggunakan sepeda (scooter) listrik yang dapat di temui di berbagai kota di Belanda.
Menyewa mobil jatuhnya bisa lebih murah lho
Percaya atau tidak, menyewa kendaraan bisa jadi cara untuk menghemat, apalagi jika bepergian lebih dari 2 orang. Biaya transportasi, tiket kereta api antar kota, dan juga transportasi menuju lokasi wisata yang tidak terjangkau oleh bus bisa jauh lebih mahal.
Belum lagi keterikatan dengan jadwal / time table. Yang tadinya mau liburan, malah jadi stress mencoba untuk mencocokan jadwal.
Contoh tiket perjalanan antara amsterdam ke rotterdam (40 menit) berkisar antara Euro 80.00 – Euro 126.00 untuk 3 orang (Tiket pulang pergi untuk 3 orang, kelas standard). Sedangkan menyewa mobil selama 24 jam, harga sewanya mulai dari Euro 60.00. Dan bisa digunakan tidak saja dari Amsterdam ke Rotterdam, malah bisa mengunjungi Volendam, harlem, dan lain sebagainya.
Sudah siap untuk liburan ke Belanda?
Bagaimana? sudah siap untuk berlibur ke Belanda? Satu hal lagi yang bisa menghemat dan membuat liburan ke Belanda jadi lebih nyaman. Paket koneksi internet dan telefon dapat menghemat biaya roaming.
Bekerja sama dengan partner kami, kami memberikan kemudahan untuk mendapatkan paket koneksi internet dan percakapan. Ini keunggulannya:
- Tetaplah terhubung dengan orang-orang tercinta anda sembari menjelajahi destinasi terkenal di Eropa
- Belilah SIM card handal yang berlaku selama 30 hari. Sim card ini cocok untuk tour selama berhari-hari
- Nikmati mobile data 4G LTE sebesar 5GB atau 12GB yang cocok untuk web browsing dan mengakses media sosial
- Hemat biaya roaming dan nikmati panggilan internasional selama 3.000 menit di mana pun anda berada
- Ambil SIM card anda dengan mudah sebelum penerbangan di area bandara layanan di kota-kota besar mana pun di Indonesia
Semoga artikel ini bermanfaat, dan bisa membuat perjalanan trip liburan ke Belanda menjadi lebih menyenangkan.
Jangan lupa berbagi cerita dengan kami
Team Liputan+
Artikel Terkait
Kiat dan Panduan mengemudikan kendaraan di belanda
Mengemudikan kendaraan di Belanda membutuhkan keahlian tersendiri. Negara yang memiliki banyak kota kecil, dan merupakan negara yang penduduknya banyak menggunakan sepeda atau kendaraan roda dua.
Baca artikel ini sebelum mengemudikan kendaraan di Belanda
Liputan+
Sumber Informasi dan inspirasi bagi yang suka jalan jalan naik mobil lintas negara.